-->

Beberapa Jenis Teh Bunga Yang Baik Untuik Kesehatan

- 2:59 PM
Siapa sangka, bunga dapat dibuat minuman. Beberapa Jenis Teh Bunga yang umumnya dikenal antara lain Teh Chamomile, Chrysanthemum, Dandelion, bunga sepatu (hibiscus), Lavender, kelopak mawar, bunga jeruk, dan yang paling sering kita dengar adalah teh dari Bunga Rosela. Pada prinsipnya bunga-bunga yang tidak beracun (tidak mengandung getah tertentu) dapat dibuat teh untuk sekadar memberi aroma tertentu. Contohnya campuran antara Teh Mint dengan bunga jeruk memberikan aroma teh yang luar biasa wangi dan sedap.

Namun, beberapa jenis bunga dapat dijadikan minuman dan memberi manfaat lebih bagi kesehatan. Sebagai contoh Teh Chamomile. Selain dapat meringankan gangguan pencernaan, bunga chamomile dikenal memiliki efek relaksasi sehingga dapat menjadi pereda stres. Jika diminum sebelum tidur, teh chamomile dapat membantu tidur lebih mudah bagi para penderita insomnia. Lavender dikenal sebagai bahan aromaterapi yang ampuh. Bahkan aromanya saja bisa membuat kita lebih santai, apalagi jika diseduh sebagai minuman.


Beberapa jenis teh bunga yang juga baik bagi kesehatan misalnya teh bunga mawar. Bunga mawar merah memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Karena itu, teh dari kelopak bunga ini bermanfaat untuk menjaga daya tahan tubuh dan mengurangi serangan atau risiko penyakit. Teh Chrysanthemum atau Bunga Krisan mengandung antioksidan yang tinggi selain beta karoten, minyak atsiri, dan memiliki sifat cardioprotective. Teh ini dapat mengurangi demam, melancarkan pencernaan, mencegah kerusakan sel, serta memiliki efek mendinginkan tubuh dan relaksasi.

Teh Merah dari Bunga Rosela cukup booming beberapa tahun lalu. Teh yang rasanya agak asam dan beraroma tajam ini dipercaya bermanfaat dalam perbaikan sel, karenanya dapat mencegah atau meringankan penyakit kanker serta memperlambat gejala penuaan dini. Bunga sepatu memiliki kandungan vitamin A, C, dan kafein (seperti teh biasa). Teh dari bunga sepatu dapat menstimulasi kerja otak dan sistem saraf, merilekskan tubuh, menurunkan tekanan darah, dan meringankan gangguan pencernaan. Namun bunga sepatu yang dapat dijadikan teh hanyalah yang berwarna cerah.
Dengan mengetaui beberapa jenis teh bunga, kita menjadi memiliki lebih banyak pilihan dalam hal konsumsi minuman sedap, harum, dan menyehatkan.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search