-->

Bunda Yuk Belajar Cara Menagani Penyakit Cacar Air Pada Anak

- 1:36 PM
Salah satu penyakit yang menggangu kesehatan anak adalah penyakit cacar air. Cacar air merupakan salah satu penyakit yang pada suatu waktu setiap orang mesti terkena. Cacar air sangat menular, sehingga bila satu rumah ada yang menderita, tentunya seisi rumah yang belum pernah akan terkena cacar air. Anak dengan usia sekita 2-4 tahun paling banyak terserang penyakit cacar air.

Cacar air disebut chicken fox. Penyebab cacar air pada anak adalah infeksi virus varicella. Virus menyerang kulit dengan membentuk luka yang berisi cairan. Infeksi virus varicella seringkali diderita anak usia 9 bulan ke atas.

Penularannya yaitu pada hari ke-7 hingga ke-10 setelah berhubungan dengan penderita cacar air. Kemudian pada hari ke-17 penyakit sudah benar-benar muncul. Tanda-tandanya yaitu bercak merah mula-mula timbul pada badan, lalu menyebar ke muka dan anggota badan. Bintik-bintik merah yang bergelembung akan terasa gatal. Kadang anak suka menggaruk-garuk sampai gelembung pecah. Akibatnya waktu gelembung mengering akan terjadi keropeng pada kulit. Guna menghindari pecahan gelembung meradang atau luka-luka pada kulit karena gatal, kuku anak harus dipotong pendek dan jari-jarinya harus selalu bersih. Bila timbul radang , maka pecahan akan lebih lama sembuh dan ada kalanya meninggalkan bekas.

Sifat penyakit cacar air yaitu self limiting disease, artinya penderita yang sudah terkena cacar air akan membentuk sistem imun hingga tidak akan kembali terkena. Kalau sudah pernah kena, maka anak akan menjadi kebal. Kecuali ada sebab-sebab khusus.

Mengkonsumsi makanan yang tinggi kalori dan protein serta istirahat yang cukup akan membantu meningkatkan daya tahan tubuh penderita. Berilah beberapa vitamin dan buah-buahan segar supaya rasa sakit bisa diperpendek. Apabila cacar air yang umum berlangsung seminggu, maka dengan cara demikian mungkin hanya 2 hari.

Ada beberapa hal yang harus dilakukan oleh orangtua  dalam merawat anak yang terkena cacar air, diantaranya :

  • Olesilah dengan losion untuk mengurangi rasa gatal yang dirasakan anak. Anda bisa mengolesinya dengan losion kalamin pada bintik-bintik atau memberi kompres hangat dengan larutan soda
  • Sering ganti baju anak. Seyogyanya baju yang sudah dipakai dipisahkan dan dicuci tersendiri lalu disetrika dengan setrika yang panas agar kuman-kuman tewas
  • Kuku seyogyanya dipotong pendek dan beritahu anak agar tidak menggaruk
  • Tindakan yang penting pula adalah sedapat mungkin menjauhkan penderita dari anak lain sementara waktu sampai penyakit cacar air sembuh guna mencegah penularan
  • Segera ke dokter, untuk memastikan anak anda menderita cacar air atau bukan.
  • Selain itu anda bisa mengobati anak dengan obat tradisional. Untuk lebih jelasnya mengenai racikan pengobatan tradisional pada cacar air bisa Klik di Obat Tradisional Untuk Cacar Air.


Dengan penanganan yang benar, anak bisa sembuh dengan cepat dari penyakit cacar air. Anak bisa kembali ceria dan bermain bersama lagi dengan teman-temannya tanpa risih karena gatal-gatal kulitnya. Semoga bermanfaat.


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
$-)
(y)
x-)
(k)
 

Start typing and press Enter to search