-->

Berbagai Langkah Membasmi Komedo Secara Alami

- 3:00 PM
Selain jerawat, komedo juga termasuk dalam kategori mimpi buruk bagi sebagian wanita.Walaupun tidak sebesar dan sesakit jerawat, munculnya komedo di wajah tetap cukup mengganggu kecantikan. Munculnya komedo sendiri disebabkan oleh kadar minyak dan serta banyaknya sel kulit mati yang ada pada wajah. Menghilangkan komedo sendiri bukanlah hal yang gampang. Ketimbang kulit jadi iritasi karena pencet sana pencet ini, mending simak yuk berbagai langkah membasmi komedo secara alami berikut ini.

Uap Air
Menguapi wajah dengan air panas terbukti dapat menghilangkan komedo dan membantu melancarkan peredaran darah. Tentunya hal ini akan membuat wajah menjadi lebih cerah berseri. Caranya, sediakan satu mangkuk air panas yang sudah dicampurkan dengan satu sendok garam. Kemudian uapi wajah di atas air tersebut selama kurang lebih 10 menit.

Masker Putih Telur
Selain dapat mengangkat komedo, masker putih telur juga dipercaya dapat mengencangkan kulit wajah. Caranya, oleskan putih telur yang sudah dikocok terlebih dahulu ke seluruh wajah ataupun ke area yang berkomedo. Kemudian tutup dengan tisu hingga mongering. Setelah kering, angkat tisu perlahan-lahan dan taddaaaa…..komedo pada nempel semua disitu.

Masker Pepaya
Khasiat pepaya memang sudah tidak diragukan lagi dalam dunia kecantikan. Tak hanya dapat menghaluskan dan mengencangkan kulit, ternyata buah pepaya juga dapat membantu mengangkat komedo dari pori-pori wajah. Cukup mengoleskan masker pepaya yang dicampur dengan madu dan susu secara rutin di wajah, kamu bisa melihat hasilnya dalam beberapa minggu saja.

Lidah buaya
Lidah buaya memang sering digunakan sebagai bahan perawatan rambut. Namun bukan berarti lidah buaya kehilangan khasiatnya untuk merawat wajah lho. Hal ini dibuktikan oleh sebuah hasil riset yang menyatakan bahwa getah lidah buaya memiliki kualitas tinggi dalam meningkatkan kecantikan kulit wajah. Kamu bisa mencoba mengoleskan getah lidah buaya pada kulit wajah maupun area yang berkomedo lalu tunggu hingga kering. Setelah kering, bilas hingga bersih. Menggunakan getah lidah buaya secara rutin dipercaya dapat menghilangkan komedo secara total.


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
$-)
(y)
x-)
(k)
 

Start typing and press Enter to search