-->

Cara Paling Tepat Agar Kamu Terhindar Dari Godaan Saat Diet

- 11:27 AM
Cara Paling Tepat Agar Kamu Terhindar Dari Godaan Saat Diet - Bagi kamu yang sedang sudah terbiasa melakukan diet tentunya sering pula mendapatkan godaan ketika sedang melakukannya terutama godaan terhadap makanan. Kamu yang sudah berpangalaman pasti punya trik khusus agar bisa menahan dan terhindar dari godaan tersebut. Namun bagai mana dengan kamu yang baru pertamakali melakukan diet? Bagi yang baru melakukan diet akan sangat sulit menahan berbagi macam godaan tersebut, namun jangan khawatir cara paling tepat agar kamu terhindar dari godaan saat diet akan dibahas dalam postingan kali ini

Melewatkan makan akan membuat kamu merasa lelah, lesu, dan lapar, yang akan berakibat pada kehilangan motivasi jadi pastikan bahwa kamu tetap makan tiga kali sehari dengan cara pilihlah makanan seperti havermut untuk sarapan, yang membuat kenyang dalam waktu yang lama dan mencegah keinginan untuk mengonsumsi kudapan tidak sehat sebelum makan siang. Segera makan malam sepulang kerja atau kuliah supaya nantinya kamu tidak makan secara berlebihan.

Untuk menghindari godaan makanan kamu bisa mulai dengan melakukan trik ini.



Mulailah dengan menyingkirkan berbagai macam makanan tidak sehat dari dalam rumah. YA walaupun tidak perlu membuang semua makanan tidak sehat dari dalam kulkas atau dapur, akan tetapi dengan kamu menguranginya, kemungkinan kamu memakan makanan tersebut akan semakin kecil. Cobalah periksa semua makanan tidak sehat yang ada di rumahmu dan putuskan apakah akan dibuang, diberikan kepada anggota keluarga lain, atau dibawa ke kampus dan dibagikan kepada teman-teman kuliah. Singkirkanlah makanan-makanan tidak sehat dari rumah dengan cara membuat daftar belanjaan yang hanya berisi makanan sehat yang kamu inginkan. Jika sedang berbelanja, putuskan hanya membeli makanan yang ada di dalam daftar belanjaan sehingga kamu tidak akan membeli makanan tidak sehat lainnya. Gantilah makanan tidak sehat dengan makanan yang sehat. Singkirkan es krim dan ganti dengan yogurt. Tetap simpan beberapa pilihan makanan ringan di rumah.


Kamu harus tahu sarapan adalah waktu makan paling penting dalam satu hari.

Jangan sampai kamu melewatkan makan hanya karena merasa bersalah telah makan banyak pada malam sebelumnya. Ini akan membuat diet semakin kacau. Bila kamu melewatkannya, kamu akan merasa jauh lebih lapar dan makan lebih banyak saat makan siang dan makan malam jadi cobalah membuat rencana di awal untuk makan tiga kali sehari meskipun mungkin Anda memiliki jadwal yang padat. Hal ini akan membantu kamuterhindar dari godaan makanan, yang mungkin saja ditemui saat melewatkan makan.
Godan paling besar ketika diet itu sebenarnya ketika kita sedang diluar rumah.

Kamu perlu mengatur makanan saat pergi ke luar rumah seperti hangout,jalan-jalan di mall atau kopdar. Triknya adalah kamu jangan berpikir, “Oh, saya akan pergi malam ini, maka saya akan benar-benar melanggar program diet dan memulainya lagi besok”. Walaupun akan lebih banyak godaan saat pergi ke pesta atau makan malam bersama teman, kamu tidak perlu menyerah sama sekali dengan program diet untuk satu malam. Untuk menangkis semua godaan tersebut berikut merupakan cara-cara agar kamutetap konsisten berdiet saat pergi berada di luar rumah:

  • Selalu membawa camilan kemana pun kamu pergi. Jika berada di suatu tempat yang memiliki sedikit pilihan makanan sehat  seperti di bioskop, bawalah sekantung almon, anggur, dan campuran buah kering dan kacang untuk menghindari camilan popcorn yang bermentega.
  • Ketika pergi ke luar untuk acara makan malam, pilihlah menu makanan yang lebih menyehatkan, misalnya ayam panggang, nasi merah, atau selada, daripada memilih makanan yang sangat berminyak atau berlemak. 
  • Saat kamu berada di suatu pesta dengan banyak camilan, makanlah yang berada di dalam nampan sayuran atau pita chips dibandingkan sepiring brownies atau nachos.
  • Cobalah makan siang di rumah atau bawalah bekal sebanyak yang diinginkan. Membeli makanan cepat saji pastinya lebih mudah, apalagi di tengah hari kerja yang menyibukkan, tetapi membawa bekal roti isi sederhana atau selada pada pagi hari memperkecil kemungkinan memakan makanan tidak sehat.

Kamu adalah koki terbaik yang dapat menyajikan makanan sehat untuk diri sendiri.

Ketika makan di luar, walaupun dapat memilih makanan yang lebih sehat, kamu tidak akan dapat mengatur apa yang akan dimakan seperti di rumah. Berikut ini merupakan cara memasak sendiri sebagian besar makanan di rumah:

  • Kamu akan semakin termotivasi untuk memasak dan bersemangat untuk menemukan resep baru yang menyehatkan jika menyukai hasilnya. Jadilah seorang koki yang ahli untuk diri sendiri
  • Setelah mengembangkan kemampuan memasak, Undanglah teman-teman untuk makan di rumah mu daripada di luar. Jika seorang teman mengajak makan malam di luar, tawarkan untuk makan di rumah dan katakan bahwa kamu akan memasak. Pilihan ini tidak hanya lebih hemat, tetapi juga memungkinkan kamu dan teman-teman mu untuk makan sehat dalam suasana yang lebih akrab.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search